Perhatian : Pengutipan berita Portal Riau Terkini harus mencantumkan nama Portal Riau Terkini dan izin dari Admin : BURHAN, atau kami akan menuntut secara hukum sesuai @UU Hak Cipta.

Kamis, 01 Mei 2014

Minyak Dan Gas Di Bumi Riau

Kilang Minyak Di Riau
Minyak dan Gas Bumi RIAU memiliki  2 aktivitas pokok dari migas, yaitu Produksi Minyak dan Gas, Kilang (minyak, Gas, LPG, LNG). Dan penyimpanan BBM untuk kebutuhan distribusi di Riau tidak ada, yang ada adalah penyimpanan BBM sementara dari hasil produksi BBM Kilang minyak. Para pelaku aktivitas Minyak dan Gas Bumi RIAU adalah perusahaan Migas,  yaitu : PT. Pertamina, PT. Chevron Indonesia company, PT. Emp Malaca, PT. Sarana Pembangunan Riau, PT. Sumatra Persada Energi.
Disamping kegiatan tersebut kegiatan lain adalah ekspor dan impor Minyak Bumi dan Gas. Ekspor migas  Riau berupa Minyak mentah, dan beberapa produk turunan dari Migas termasuk ekspor BBM, hanya ekspor diluar minyak jumlahnya relative kecil.


EKSPOR MINYAK DAN GAS BUMI.

Minyak dan gas bumi RIAU di ekspor melalui 2 pelabuhan, yaitu : pelabuhan Dumai, Pelabuhan Sungai Pakning. Dari kedua pelabuhan tersebut RIAU tahun 2012 menyumbang devisa keTIGA terbesar dari ekspor migas nasional, SETELAH KALTIM dan KEPRI, yaitu senilai 5,7 milyar USD, atau sebesar 15,8 persen dari nilai ekspor migas Nasional.
              
TABEL 1
EKSPOR MINYAK
TAHUN 2012

PELABUHAN
dlm juta barrel
Juta USD
DUMAI
                                    49.04
           5,548
SUNGAI PAKNING
                                       1.12
               131
TOTAL
                           50.16
        5,679
Sumber : diolah BPS





https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjEr-K7fSrhRaQESg_I54GCR7J9YSB1X0uyvb0yLeeZm3D0FD-F8fkABW5kFGcvAYsI4sGkOcgCWt_JcWKvfigyOYXKcp0Ud6vkZ8ERA1-CKZAQ4rvwuYJwV5Cslc5mKR4H2SsOFGhceT8/s470/MINYAK+DAN+GAS+BUMI+KT.png
Produksi Minyak mentah dan kondensate
Minyak dan kondensat yang di produksi Riau tahun 2012 sebesar 133,4 juta barrel,  sedangkan produksi nasional sebesar 314,67 juta barel, berarti produksi Minyak RIAU sebesar 42,4 persen dari produksi nasional.  Dan  RIAU merupakan Produsen terbesar Minyak Mentah dan Kondensat Indonesia.              




Perusahaan yang memproduksi minyak dan kondensat tahun 2012 RIAU adalah :
(1)   PT Chevron  dari 2 lokasi produksi sebesar 124.66 juta barrel atau sebesar 93,42 persen.
(2)   PT BOP Pertamina pada 1 lokasi sebesar 5,6 juta barrel, atau sebesar  4,26 persen.
(3)   PT EMP Malaca sebesar  2,64 juta barrel, atau sebesar   1,98 persen.
(4)   PT. SARANA PEMBANGUNAN RIAU sebesar 0.22 juta barrel, atau sebesar  0,16 persen.
(5)   PT. SUMATRA PERSADA ENERGI sebesar 0.18 juta barrel, atau sebesar 0,14 persen.


TABEL 3
PRODUKSI MINYAK
TAHUN 2012

PERUSAHAAN
DAERAH
jt barrel
BOB Pertamina Bumi Siak Pusako
Siak
               5.68
PT Chevron Pacific Indonesia
Rokan, Riau
           123.91
PT Chevron Pacific Indonesia C & T (Siak)
Siak Block, Riau
               0.75
EMP Malacca Strait S.A. (ex. Kondur)
Malacca Strait, Riau
               2.64
Petroselat
Selat Panjang, Riau
               0.06
PT Sarana Pembangunan Riau
Mountain Front Kuantan, Riau
               0.22
PT Sumatera Persada Energi
West Kampar, Riau
               0.18
TOTAL
           133.44
Sumber : diolah dijen ESDM


Produksi GAS BUMI
Perusahaan gas yang beroperasi di RIAU adalah :
(1)         PT Chevron  dengan produksi 17,7 juta MSCF atau 74,6 persen dari produksi gas RIAU.
(2)          PT Kalila ltd pada 2 lokasi dengan produksi 6,0 juta MSCF atau sebesar 25,4 persen.
(3)          PT Petroselat ltd dengan produksi 9,3 ribu MSCF atau 0,04 persen.

TABEL 4
PRODUKSI GAS BUMI
TAHUN 2012

PERUSAHAAN
dlm MSCF
Kalila (Bentu)
5,862,221
Kalila (Korinci Baru)
171,412
Petroselat Ltd
9,338
PT. C P I
17,742,337
TOTAL
23,785,308
Sumber : diolah dijen ESDM



Produksi LPG
Produksi LPG RIAU sebesar 90 ribu m ton tahun 2012. Dengan 2 perusahaan yang memproduksi taitu :
1         Pertamina produksi sebesar 41,1 ribu m ton atau 45,7 persen. LPG dihasilkan dari Kilang Minyak milik Pertamina.
2         PT HESS pangkah produksi sebesar  48,9 ribu m ton atau sebesar 54,3 persen.
TABEL  3
PRODUKSI LPG
TAHUN 2012

PERUSAHAAN
dlm m ton
PERTAMINA
41,086.14
HESS (PANGKAH)
48,873.00
TOTAL
89,959.14
Sumber : diolah dijen ESDM


Kilang Minyak .
RIAU memiliki 2 kilang minyak, yaitu kilang minyak sei pakning, dan kilang minyak Dumai.
Kapasitas kilang sei Pakning sebesar 50.000 barrel per hari, dan kapasitas Kilang Minyak Dumai sebesar 127.000 narrel perhari. Total kapasitas kilang minyak di RIAU sebesar 177.000 barrel per hari. Jadi kapasitas produksi pertahun sebesar 64,6 juta barrel pertahun. Kapasitas produksi kilang minyak nasional adalah 429,2 juta barrel pertahun. Bearti Kapasitas Kilang minyak RIAU sebesar 15 persen dari kapasitas kilang minyak nasional.
Bila dibandingkan dengan produksi minyak Riau tahun 2012 sebesar 133,4 juta barrel, maka memampuan kilang minyak hanya bisa menyerap 49,4 persen dari produksi minyak mentah RIAU.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best Buy Printable Coupons